Tuesday, June 16, 2020

Buku Gratis dari iPusnas

Buku gratis dari Ipusnas -Assalamualaikum Selamat pagi kawan-kawan semua. Semoga sehat-sehat saja dikala pandemi ini. Sehat jasmani, rohani.

Pada saat ada virus corona ini,  banyak kegiatan yang harus dibatasi bahkan dihentikan secara total. Mulai dari kegiatan penuntutan ilmu,hehehe dari jenjang dasar hingga perguruan tinggi semua online. Belajar online, uas atau yang disebut pat sampai-sampai un pun dibatalkan.

Ya dari biasanya pagi sampai sore penuh dengan rutinitas lalu mendadak rutinitas itu hilang. Oleh karena itu banyak dari kita akan mencari rutinitas baru pada saat ini.

Ya, saya mempunyai penawaran untuk mengisi rutinitas itu. Kini telah hadir aplikasi yang menghadirkan buku-buku gratis yang dapat didownload dan dibaca offline.  Tet teret aplikasi itu bernama IPUSNAS.  Aplikasi yang dipersembahkan oleh Perpustakaan Nasional Republik Indonesia.



Ini adalah tampilan saat masuk aplikasi iPusnas.Tampilan aplikasinya didominasi warna biru tua dan putih dengan buku-buku yang berseliweran.


Bukan hanya itu fiturnya. Di dalam aplikasi juga terdapat fitur pencarian buku dengan menuliskan judulnya. Atau teman-teman ingin mencari buku dengan kategori-kategori tertentu juga ada fiturnya tinggal pilih dan klik.


Lalu bagaimana sih cara untuk download dan membaca bukunya?
1.Klik Playstore, lalu ketikkan ipusnas


2.jika sudah ketemu langsung download saja bosku
3.tunggu hingga selesai.
4.buka aplikasi iPusnas
5.Teman-teman bisa mencari buku dengan random atau bisa langsung mengetikkan buku yang ingin di download.
6.Apabila sudah ketemu buku yang diidam-idamkan langsung klik gambar buku.
7.Muncul status buku, yang berisi 3 informasi. Keterangan pinjam/antrian, jumlah salinan, besaran file.


8.keterangan.status pinjam/antrian. Apabila muncul status pinjam maka teman2 dapat meminjam.  Dan apabila statusnya antrian,  ya teman2 mohon bersabar untuk bisa antri heheheh.



9.jeng jeng jeng.  Buku siap dibaca bosku.
Bisa dibaca secara offline lo.  Untuk masa pinjamnya kalau nggak bener 4-5 hari dan bisa diperpanjang bosku.

Yuhu, jadi sekarang manfaatkan jalur legal ini sebaik-baiknya ya bosku.


Ya, sekian dulu postingan kali ini.  Mungkin temen-temen memiliki aplikasi/situs download buku yang legal bisa berbagi info dikomentar ya bosku.




No comments:

Post a Comment